OSCEAN: THE FIRST OLYMPIC TADRIS IPA IAIN PONOROGO

Ponorogo-Minggu (17/02/2019) Jurusan Tadris Ilmu Pengetahuan Alam IAIN Ponorogo mengadakan Olimpiade IPA Tingkat SMP/MTs se-Eks Karesidenan Madiun. Olimpiade ini bernama Olympiad of Natural Science Education (OSCEAN) 2019. Olimpiade ini merupakan Olimpiade IPA pertama yang dilaksanakan di IAIN Ponorogo. Mengusung tema “Mengintegrasikan Intelektualitas dan Kreativitas dalam Sains untuk Meningkatkan Semangat Kompetitif  Generasi Bangsa” diharapkan para peserta bersaing secara sportif dan terus mengasah kemampuan serta kreativitas terutama bidang sains. Olimpiade ini diikuti oleh 30 tim/60 anggota dari SMP/MTs se-Eks-Karesidenan Madiun dengan rincian 7 tim dari Kabupaten Madiun dan 23 tim dari Kabupaten Ponorogo. Adanya  OSCEAN  2019 bertujuan untuk memperkenalkan pada masyarakat mengenai Jurusan Tadris IPA, meningkatkan daya kompetisi siswa/i SMP/MTs dan melatih siswa untuk bersikap ilmiah dan berpikir ktitis.

Tepat pukul 07.00 WIB para peserta mulai berdatangan untuk melakukan registrasi. Terlihat beberapa peserta memilih foto-foto terlebih dahulu dengan photoboth yang telah disiapkan panitia. Pembukaan OSCEAN 2019 dimulai pukul 08.00 di Gedung Indrakila, Kampus 1 IAIN Ponorogo. Acara pembukaan dimulai oleh pembawa acara yang kemudian dilanjutkan pembacaan ayat suci alquran dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Selanjutnya yakni sambutan Ketua Panitia, Kepala Jurusan dan Wakil Dekan III Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Ponorogo sekaligus membuka OSCEAN 2019.

Olimpiade IPA (OSCEAN) 2019 terdiri dari dua babak yakni babak penyisihan dan babak final. Babak penyisihan diikuti oleh 30 tim sedangkan babak final diambil 10 tim. Pada babak penyisihan para peserta diarahkan menuju ruangan lalu pengawas memasuki ruang, membacakan tata tertib sekaligus membagikan soal. Setelah babak penyisihan, peserta dan pendamping diarahkan menuju Aula Indrakila untuk mengikuti Seminar Pendidikan, sembari menunggu pengumuman yang lolos ke babak final. Seminar Pendidikan ini mengangkat tema “Pendidikan di Era Millenial” yang disampaikan oleh salah satu Dosen Tadris IPA IAIN Ponorogo yakni Ibu Rahmi Faradisya Ekapti. Beliau menjelaskan bagaimana pendidikan yang seharusnya diterapkan di era millenial sekarang ini. Setelah acara seminar, salah satu panitia mengumumkan 10 tim yang lolos babak final. Sepuluh tim tersebut berasal dari MTs Wali Songo Madiun, SMPN 1 Ponorogo, SMPN 1 Bungkal, MTSN 1 Ponorogo, SMPN 1 Jetis dan MTs Al-Ishlah.

Pengumuman peserta yang lolos babak final pun juga ditempelkan panitia di Gedung B lantai 1. Setelah melihat pengumuman, sebagian peserta memilih untuk langsung pulang karena tidak mengikuti babak final, dan sebagian lainnya menikmati makanan disekitar area perlombaan. Tepat pukul 13.00, 10 tim yang lolos babak final mulai memasuki ruangan dan diikuti pengawas. Lalu pemgawas membagikan soal bentuk essay pada peserta. Di lain tempat, panitia sibuk menyiapkan tempat untuk acara Penutupan OSCEAN. Tak lama kemudian para peserta satu per satu mulai berdatangan menuju Aula Indrakila untuk mengikuti acara penutupan OSCEAN 2019 sekaligus pengumuman pemenang OSCEAN.

Di penghujung acara penutupan, salah satu panitia mengumumkan pemenang OSCEAN 2019. Para pemenang OSCEAN 2019 adalah Much. Faisal Hamid dan Kartika Chairunisa dari SMPN 1 Jetis sebagai Juara 1, Mayandra Alif Anggita Putri dan Elmo Fahriza Albuni dari SMPN 1 Ponorogo sebagai Juara 2, Ardhea Dwi Pravitasari dan Anita Khoiru Nisa dari SMPN 1 Bungkal sebagai Juara 3, Almahfadhoh Amaliatul Uluwiyah dan Clara Alena Safinka dari MTs Wali Songo sebagai Juara Harapan 1, Elisa Nur Rahmawati dan Nasiti Wima Al Husna dari MTsN  1 Ponorogo sebagai Juara Harapan 2 yang terakhir Diah Fauziah Putri P dan Alisa Rosallia dari SMPN 1 Jetis lagi sebagai Juara Harapan 3. Pemberian hadiah dilakukan oleh Dr. Wirawan Fadly, M. Pd berupa Piala, Sertifikat serta Uang pembinaan.

Olympiad of Natural Science Education (OSCEAN) 2019 yang telah dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2019 kemarin terbukti memberikan antusias luar biasa dari pihak peserta dan pendamping. Salah satu pendamping pun turut angkat bicara soal Olimpiade IPA (OSCEAN) ini. Beliau berharap tahun-tahun berikutnya diadakan lagi Olimpiade IPA seperti ini, selain itu untuk pelaksanaannya direkomendasikan pada semester ganjil. Tidak hanya dari pihak pendamping, dari pihak kampus pun juga ikut menanggapi Olimpiade IPA Pertama di IAIN Ponorogo ini. Bapak Dr. Harjali, M.Pd mengatakan bahwa adanya Olimpiade IPA (OSCEAN) 2019 merupakan salah satu trobosan baru untuk memperkenalkan ke masyarakat bahwa IAIN tidak sebatas mengkaji ilmu keagamaan namun juga ilmu pengetahuan umum. Harapannya, event ini selalu dilaksanakan tiap tahunnya dan diadakan event-event baru lain yang diprakarsai oleh Jurusan IPA IAIN Ponorogo.

 

Author

About Me

Prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

Institut Agama Islam Negeri Ponorogo

Recent Posts

Our Videos