MEMPERKUAT JATI DIRI CALON PENDIDIK MELALUI PRAKTIKUM MAGANG II BAGI MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN IAIN PONOROGO 2023

TADRIS IPA IAIN Ponorogo – Pada tanggal 29 Agustus 2023, mahasiswa semester 7 IAIN Ponorogo melaksanakan kegiatan praktikum magang II. Praktikum magang II merupakan kegiatan mahasiswa untuk praktik dan terjun langsung ke lingkungan sekolah atau madrasah dalam praktik kegiatan belajar mengajar. Praktikum magang II termasuk ke dalam mata kuliah yang masuk ke dalam SKS semester 7 dengan bobot 2 SKS. Praktikum magang II dilaksanakan pada sekolah atau madrasah mitra yang tersebar pada kabupaten Ponorogo yang yang telah disesuaikan dengan jurusan mahasiswa, jarak tempat tinggal mahasiswa dengan sekolah dan kebutuhan dari sekolah atau madrasah. Adapun beberapa jenjang sekolah atau madrasah yang dijadikan sebagai mitra adalah mulai dari TK/RA, SD/MI, SMP/Mts, dan SMA/MA. Jurusan yang mengikuti kegiatan praktikum magang ini adalah Tadris Ilmu Pengetahuan Alam, Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Tadris Bahasa Inggris dan Manajemen Pendidikan Islam.

Pelaksanaan praktikum magang pada tahun 2023 dilakukan pada sekolah yang berbeda antara pelaksanaan magang I dan magang II, namun tetap berada pada sekolah atau madrasah yang ada di Kabupaten Ponorogo. Hal ini akan melatih mahasiswa yang sedang melaksanakan praktikum magang II untuk mudah menyesuaikan diri pada lingkungan sekolah atau madrasah yang baru dan mampu untuk berkoordinasi dengan sekolah mitra. Kegiatan praktikum magang akan memberikan pengalaman untuk mengelola kegiatan pembelajaran dan dinamika dalam dunia pendidikan, karena dalam dunia pendidikan diperlukan pendidik yang mampu mengelola pendidikan dengan baik dan bermutu guna mampu bersaing dengan era globalisasi yang sangat keras.

Magang II dimulai pada tanggal 29 Agustus 2023 dan berakhir pada tanggal 29 September 2023 yang dilakukan oleh mahasiswa semester 7. Pada kegiatan praktikum magang II, mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan dibagi menjadi beberapa kelompok yang terdiri 10 – 14 mahasiswa yang berasal dari jurusan yang berbeda. Setiap kelompok akan dibimbing oleh Dosen Pembimbing Magang (DPM) yang telah ditentukan oleh fakultas. Pelaksanaan kegiatan praktikum magang I pada sekolah atau madrasah juga dibimbing langsung oleh guru pamong yang berasal dari sekolah tempat magang. Guru pamong biasanya merupakan guru pengampu mata pelajaran yang sesuai dengan jurusan mahasiswa magang.

Kegiatan praktikum magang II dilaksanakan untuk memberikan pengalaman dan pengetahuan kepada mahasiswa dalam melaksanakan praktik mengajar langsung di kelas. Kegiatan utama magang II ini adalah praktik mengajar yang dibimbing oleh guru pamong yang ada di sekolah atau madrasah. Mahasiswa akan melakukan praktik penuh terhadap kegiatan pembelajaran, mulai dari membuat perangkat pembelajaran, membuat media pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran. Mahasiswa Tadris IPA dalam praktikum magang II ini biasanya memberikan pembelajaran yang berupa praktikum, presentasi, observasi lingkungan sekolah dan metode pembelajaran yang menarik lainnya. Pada pelaksanaan praktik pembelajaran, mahasiswa akan berlatih untuk menyesuaikan metode dan model pembelajaran yang sesuai dengan keadaan siswa dan sarana prasarana yang ada di sekolah untuk mencapai tujuan pembelajaran. Mahasiswa magang II juga melakukan praktik cara untuk mengelola kelas agar siswa mampu untuk memahami materi dan bermakna terhadap siswa.

Penulis: Novita Oktaviani

Author

About Me

Prodi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam

Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

Institut Agama Islam Negeri Ponorogo

Recent Posts

Our Videos